Skip to content
Home » Akhlak Orang Berilmu Dan Ahli Quran PDF DOWNLOAD

Akhlak Orang Berilmu Dan Ahli Quran PDF DOWNLOAD

AKHLAK ORANG BERILMU DAN AHLI QURAN
? Judul Buku Akhlak Orang Berilmu Dan Ahli Quran
? Pengarang BukuImam Al-Jurri
?️ Jumlah Halaman210
?️ Jumlah Pengunjung

Loading

? BahasaIndonesia
? Download bukuTautan Direct Download PDF
? Dapatkan buku fizikKlik untuk buku fizik dari Amazon

Akhlak Orang Berilmu dan Ahli Quran oleh Imam Al-Jurri

AKHLAK ORANG BERILMU DAN AHLI QURAN

Syaikh yang tsiqah, al-Imam al-‘Alim Zainuddin Abu al-Abbas Ahmad bin Abd ad-Da’im bin Ni’mah al Maqdisi memberi tahu kami tentang izin untuk membaca kepadanya. Ia berkata: Syaikh al-Khathib Abu al-Fadhl Abdullah bin Ahmad bin Muhammad bin Abdul Qahir ath-Thusi memberi tahu kita ijazah (perizinan) itu. Ia berkata: Abu Bakar Ahmad bin Ali bin al-Husain bin Zakariya ath-Thuraitsitsi memberi tahu kami, Syaikh Ahmad Abu al-Hasan Ali bin Ahmad bin Umar bin Hafsh al-Hamami memberi tahu kami, Abu Bakar Muhammad bin al-Husain al-Ajurri di Mekkah memberi tahu kami dengan berkata: Segala puji bagi Allah SWT, yang berkat karunia-Nya segala kesalehan menjadi sempurna. Shalawat dan salam semoga senantiasa dicurahkan kepada Nabi Muhammad dan keluarganya. Kepada Allahlah kami memohon pertolongan. Cukuplah Allah bagiku sebagai pelindung yang paling baik.

Allah sungguh Mahaagung dan Mahamulia. Nama-nama-Nya suci. Dia pilih siapa saja di antara hamba-Nya yang Dia cintai, kemudian Dia ajari mereka al-Kitab (alQuran) dan al-Hikmah (as-Sunnah). Dia ajarkan kepada mereka agama-Nya hingga benar-benar mendalam. Dia ajari mereka takwil. Dia lebihkan mereka dari mukmin yang lain.

Demikian itu senantiasa terjadi pada setiap zaman dan waktu. Mereka diangkat dengan ilmu, dan dihiasi dengan al-hilm (kesabaran). Melalui merekalah perkara halal dapat dikenali dan dipilah dari yang haram, kebenaran dari kebatilan, bahaya dari manfaat, juga yang baik dari yang buruk. Keutamaan mereka sungguh besar. Keberadaan mereka teramat penting. Mereka adalah ahli waris para nabi. Mereka penyejuk mata para wali. Makhluk-makhluk di lautan memohonkan ampunan untuk mereka.

Malaikat membentangkan sayap tunduk kepada mereka. Pada Hari Kiamat nanti, orang berilmu memberi syafaat setelah para nabi. Majelis-majelis orang berilmu mengalirkan hikmah. Berkat upaya mereka, orang-orang yang lalai menjadi terperangah. Mereka itu lebih utama dibanding ahli ibadah. Mereka juga lebih tinggi derajatnya dibanding para zahid (ahli zuhud). Hidup mereka adalah keuntungan, dan kematian mereka adalah musibah. Merekalah yang mengingatkan orang yang lalai, juga mengajari orang yang awam. Keburukan tidak dapat menimpa mereka, begitu pula kemuliaan tidak mereka hiraukan. Berkat pendidikan yang baik dari mereka, orang-orang yang taat saling berlomba dalam kebaikan. Berkat keindahan nasihat mereka, para pendosa kembali ke jalan yang lurus.

Untuk membaca lebih lanjut tentang Akhlak Orang Berilmu Dan Ahli Quran buku klik butang download untuk mendapatkannya secara percuma

Laporkan tautan rosak
Sokong laman web ini

Klik disini untuk laman web yang sama sekali berbeza*

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *