Skip to content
Home » Sebab-Sebab Kehancuran PDF DOWNLOAD

Sebab-Sebab Kehancuran PDF DOWNLOAD

SEBAB-SEBAB KEHANCURAN
? Judul Buku Sebab Sebab Kehancuran
? Pengarang BukuSyaikh Yahya Al-Hajuri
?️ Jumlah Halaman19
?️ Jumlah Pengunjung

Loading

? BahasaIndonesia
? Download bukuPautan Direct Download terus PDF
? Dapatkan buku nyataKlik untuk buku nyata dari Amazon

Sebab-Sebab Kehancuran oleh Syaikh Yahya Al-Hajuri

SEBAB-SEBAB KEHANCURAN

Wahai orang-orang yang beriman bertakwalah kepada Allah dan ucapkanlah perkataan yang benar niscaya Ia akan memperbaiki untuk kalian amal-amal kalian, dan akan mengampuni dosa-dosa kalian, dan barangsiapa yang mentaati Allah dan Rasul-Nya maka baginya kemenangan yang besar”. (Al-Ahzab: 70 –71). Adapun setelah itu, sesungguhnya sebenar-benar kalam adalah Kalam Allah SWT dan sebaik-baik petunjuk adalah petunjuk Nabi Muhammad SAW Sedangkan seburuk buruk suatu perkara adalah perkara yang mengada-ada (muhdats) dan tiap-tiap muhdats itu Bid’ah dan tiap kebid’ahan itu sesat. Dan setiap kesesatan tempatnya di neraka. Wahai hamba Allah, Apa yang diketahui semua orang, Muslim dan kafir, laki-laki dan perempuan, jin dan manusia, dan dari bawaan alamiah maupun sesuatu yang bersifat intrinsic adalah untuk mempertahankan apa yang bermanfaat dan menjauhi hal-hal yangmembahayakan. Ini adalah keadaan setiap orang dan merupakan sesuatu yang alami. Namun demikian, banyak orang yang tidak mengetahui berbagai penyakit yang merusak, penyakit-penyakit yang berbahaya, penyakit-penyakit yang membinasakan ataupun tanda-tandanya. Topik kita dalam khotbah kali ini akan menyebutkan apa yang Allah katakana diantara sebab-sebab yang membawa manusia kepada kerusakan.

Ada banyak sebab-sebab kehancuran, Allah menyebutkan di dalam Kitab-Nya dan Nabi SAW menyebutkan di dalam Sunnah diantaranya, dan saya mengingatkan diri saya dan anda sekalian darinya, sebagaimana dikatakan: Saya mengetahui keburukan agar tidak terjatuh ke dalamnya. Barangsiapa yang tidak mengetahui keburukan dari kebaikan, maka akan terjatuh ke dalamnya. Orang-orang Mukmin harus mengetahui penyebab-penyebab kerusakan, dan sebab-sebab kehancuran dan bahaya, agar dapat menjauhinya dalam kehidupan ini dan kehidupan mendatang. Diantara sebab-sebab kerusakan, wahai hamba Allah, adalah kezaliman, yang terbagi dalam tiga bagian:

  • Kezaliman seorang hamba terhadap Tuhannya
  • Kezaliman seorang hamba terhadap dirinya
  • Kezaliman seorang hamba terhadap manusia lainnya

Adapun kezaliman antara seorang hamba terhadap Tuhannya adalah syirik terhadap Allah yang merupakan bentuk kezaliman yang paling besar sebagaimana Allah berfirman: “Sesungguhnya mempersekutukan (Allah) adalah benar-benar kezaliman yang besar”. (QS Luqman [31]: Kezaliman seorang hamba terhadap dirinya sendiri, Allah berfirman: “…lalu di antara mereka ada yang menganiaya diri mereka sendiri dan di antara mereka ada yang pertengahan dan diantara mereka ada (pula) yang lebih dahulu berbuat kebaikan…” (QS Fathir [35]: 32) Kezaliman antara seorang hamba terhadap manusia, Nabi SAW bersabda: “Takutlah kalian terhadap kezaliman karena kezaliman itu merupakan kegelapan di hari kiamat.”

Untuk membaca lebih lanjut tentang Sebab Sebab Kehancuran buku klik butang download untuk mendapatkannya secara percuma

Laporkan tautan rosak
Sokong laman web ini

Klik disini untuk laman web yang sama sekali berbeza*

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *